6 Hal Yang Perlu diperhatikan Ketika Blogging

Semenjak perkembangan teknologi yang semakin menanjak, hampir setiap orang di seluruh dunia bisa mengakses internet. Maka muncullah berbagai hal yang menguntungkan dan merugikan oranglain. Dunia online sudah seperti dunia nyata saat sekarang ini. Fokus ke bagian ngeblog, saat ini sudah berkembang jauh, jika dahulu ngeblog itu hanya untuk desain saja dan kalau ndak salah yang terkenal itu adalah "Multiply", kalau sekarang dah tutup dan majulah blogspot yang nggak bisa dihitung banyaknya pengguna di seluruh dunia terutama Indonesia.

Tidak bisa dikatakan lagi kalau aktivitas blogging itu sudah berubah menjadi pekerjaan untuk mencari uang. Kalau ada orang yang mengatakan hanya untuk hobi, alasan seperti itu hanya sia sia saja nantinya. Jadi perlu dipahami lagi apa saja hal hal yang perlu diperhatikan ketika blogging tidak menjadi hal hal yang sia sia saja.
Hal yang perlu diperhatikan ketika blogging

1. Menulis artikel/konten sesuatu yang diminati  : Ada 2 kategori dimana seseorang ngeblog yaitu menggunakan Whitehat dan Blackhat. Kedua hal tersebut sebenarnya saling terhubung, tidak bisa dipisahkan dari kehidupan blogging. Jika ada yang bilang jangan menggunakan blackhat karena blackhat tersebuat nggak baik. Lalu untuk apa backlink ? bermain whitehat itu artinya cuma posting posting dan posting.

Jadi anda sekalian pastinya ketika blogging itu harus menggunakan artikel yang disukai, betapa mudahnya membuat artikel jika itu adalah yang diminati. Contohnya seseorang dengan minat di properti maka dia akan membuat artikel mengenai rumah minimalis nantinya, atau lain sebagainnya. Sudah banyak orang yang menulis di niche yang mereka sukai dan berhasil.

2. Menulislah sesuai dengan niche saja.  : Nggak ada larangan untuk menulis tentang sebuah blog gado gado, namun akan lebih terasa ketika menulis tersebut hanya di 1 niche saja. Misalya menulis tentang blogging maka artikel yang ada di blog/website tersebut tentang itu semuanya. Hal ini sudah kami rasakan dan diskusi dari teman yang mengatakan hasilnya lebih besar dari 1 niche saja daripada blog/website yang isinya gado-gado semuanya.

3. Jangan melakukan copy paste  : Ini yang berbahaya, karena apa ? karena oranglain yang sudah susah payah untuk membuat konten di blognya lalu di copy paste begitu saja. Bagaimana nggak kesal dengan hal tersebut. Jadi sebisanya untuk menghindari copy paste. Memang tulisan terkadang sama, namun ketika menulis itu pasti ada yang berbeda. Jadi jangan copy paste mentah mentah terus caim ini punya kita. Hal itu tidak diperbolehkan.

4. Perlu adanya konsisten : Ngeblog itu ibarat investasi yang harus dilakukan secara terus menerus. Berapa banyak yang sukses dari ngeblog yang konsisten, jawabnya adalah sudah bayak sekali hal tersebut. Dan tidak bisa dipungkiri juga berapa banyak orang yang gagal ketika mencoba untuk konsisten karena tidak tahan akan tujuannya tercapai.

jadi dimulai dari hal yang sederhana, contohnya Anda menulis tentang blogging namaun sudah 2 bulan menulis tidak ada trafik yang meningkat lalu meninggalkan hal tersebut. Biasanya ada kesalahan dimana traffik itu tidak ada. 

5. Cobalah riset dahulu untuk hasil yang bagus : Ngeblog itu memang sangat menyenangklan sekali , kami masih ingat ketika baru beberapa tahun blogspot menjadi tenar. Orang orang menggunakan blogspot untuk menghias blognya, tapi sekarang sudah banyak ditinggalkan dan mereka lebih mementingkan mencari trafik untuk mendapatkan penghasilan.

Jadi untuk itu kita perlu merubah mindset kita. Ayo riset dahulu sebelum melakukan aktivitas pembuatan konten. Cara yang dilakukan bisa dengan cara mencari kata kunci yang dibidik, mencari referensi, dan menyimpulkan berbagai referensi. Hal tersebut akan lebih menyenangkan jika dilakukan terus menerus.

Untuk meriset keyword bisa menggunakan "Keyword planner", dan jika ingin lebih mahir lagi bisa menggunakan semrush untuk membidik keyword dari luar negeri.

6. Lakukan blogwalking  : blogwalking itu sudah banyak ditinggalkan orang, namun tidak menutup kemungkinan untuk melakukan blogwalking lagi kan ? Jadi supaya oranglain mau mengunjungi blog/website kita bisa dengan cara blogwalking. Selain mendapat kunjungan kita bisa juga mendapatkan informasi yang ada pada blog/website tersebut dah bahkan bisa mendapatkan teman di dunia online.

Nah, jadi itulah 6 hal yang perlu diperhatikan ketika blogging. Jadi tunggu apa lagi sobat, kalau sekarang bisa ngeblog secara teratur kapan lagi. Ayo semangat dalam ngeblog, karena aktivitas tersebut tidak bisa dipisahkan lagi dari kehidupan seseorang. 

Post a Comment

Previous Post Next Post