Cara Ping Sitemap Ke Webmaster

Cara Ping Sitemap Ke Webmaster - Mengirim atau submit sitemap ke google webmaster dan bing webmaster tidak harus melalui dashboard search console, pemilik situs dapat mengirimkan "Submit Sitemap" melalui "Ping" Google dan Bing webmaster. Proses crawling dan indexing URL atau situs baru umumnya sedikit lebih lambat (membutuhkan waktu lebih) dibandingkan dengan situs yang sebelumnya sudah berada di index google, Jadi cara yang lebih efektif untuk menambahkan url dan sitemap ke antrean crawling google adalah dengan metode ping (packet internet gopher).

Apa Itu Ping: Adalah singkatan dari "Packet Internet Gopher" merupakan sebuah program utilitas yang umum digunakan untuk memeriksa induktivitas jaringan berbasis teknologi "Transmission Control Protocol/Internet Protocol (TCP/IP)".

Pemahaman sederhana "Ping Sitemap" dapat diartikan sebagai metode pengiriman peta situs ke antrean pengindexan melalui jalur pintas (tidak melalui dashboard) search console mau pun bing webmaster.

Bagaimana caranya?

Sederhana sekali cukup kirimkan permintaan pengindexan dengan metode HTTP GET seperti contoh dibawah ini;$ads={2}

Ping Google

http://www.google.com/ping?sitemap=https://borisinil.blogspot.com/sitemap.xml

Ping Bing

http://www.bing.com/ping?sitemap=https://borisinil.blogspot.com/sitemap.xml
Example:


Jika permintaan Ping atau GET berhasil dilakukan maka akan muncul pemberitahuan "Sitemap anda sukses ditambahkan ke daftar sitemap kami untuk segera dirayapi"

Ping sitemap success
Ping sitemap success
Namun harus diingat bahwa meskipun sudah melakukan ping sitemap ke google tetap disarankan untuk mengirimkan juga peta situs melalui search console karena, jika hanya menggunakan metode ping sitemap, kamu tidak akan mendapatkan pemberitahuan atau berita sejauh mana google telah mengindex dan merayapi situs anda.

Tambahkan Juga File
Sitemap: https://borisinil.blogspot.com/sitemap.xml
Kedalam pengaturan robots.txt situs web anda, ini akan membantu google atau robot crawl menemukan situs anda dengan cepat.

Kasus lain yang memerlukan ping sitemap seperti diatas adalah ketika sitemap hanya terindex sebagian dan sebagiannya lagi tidak terindex maka lakukan ping sitemap ke google dan bing, namun harus di ingat mereka mungkin membutuhkan waktu untuk merayapi situs anda secara keseluruhan jadi bersabarlah menunggu setelah melakukan ping dan pantau dashboard webmaster anda satu atau dua minggu kemudian untuk situs baru.

Post a Comment

Previous Post Next Post